Deskripsi singkat: Ada lima alasan mengapa anda harus nonton drama Korea Selatan terbaru berjudul Crash Landing on You.
Apakah anda pecinta drama Korea? Kalau iya, anda belum dinobatkan khatam kalau anda belum nonton drama Crash Landing on You. Drama yang satu ini tak boleh anda lewatkan karena drama ini jadi salah satu drama Korea paling popular menjelang akhir tahun 2019. Beberapa hal pasalnya membuat drama yang dibintangi oleh Hyun Bin dan Son Ye-jin ini sangat menarik untuk diikuti.
Berikut ini adalah lima alasan mengapa anda harus nonton drama Korea terpopuler ini,
Sutradaranya dan Penulisnya Bertalenta
Peran beberapa orang yang terlibat di balik layar jadi salah satu penyebab Crash Landing on Youini sangat popular. Drama ini ditulis oleh Park Ji-eun yang mana sebelumnya dikenal lewat dramanya yang berjudul My Love from the Star dan Legend of the Blue Sea. Drama Crash Landing on Youini disutradarai oleh Lee Jung-hyo yang amat sangat ciamik dalam menciptakan drama popular. Misalnya saja A Witch’s Love, Romance is a Bonus Book dan Criminal Minds.
Lagu Tema yang Sangat Menarik
Sampai dengan hari Senin (23/12), tvN yang menjadi penyiar resmi telah merilis 2 buah orisinal soundtrack. Salah satu soundtracknya adalah dui 10 cm yang melenggang dengan lagunya But It’s Destiny. 10 cm sendiri adalah musisi yang sudah sangat sering mengisi orisinal soundtrack drama popular seperti misalnya Hotel Del Luna dan juga Goblin.
Dalam episode ke-3 dan 4, tvN pun merilis orisinal soundtrack terbarunya yang datang dari Yoon Mi-rae lewat lagu berjudul Flower. Suara dari istri penyanyi hip hop Tiger JK ini pasalnya sangat amat sering membuat drama popular seperti misalnya Master’s Sun dan juga Legend of the Blue Sea makin indah saja.
Drama ini Bertabur Bintang
Crash Landing on Youmenggaet segudang artis top Korea selain pemeran utamanya, Hyun Bin dan Son Ye-jin. Salah satunya adalah Kim Jung-Hyun yang mana sebelumnya telah banyak dikenal lewat drama yang dimainkannya, salah satunya adalah drama Welcome to Waikiki. Crash Landing on Yousendiri adalah drama pertama untuk Kim Jung-hyun setelah ia hiatus selama hampir satu tahun la,anya karena masalah kesehatan pasca membintangi drama Time tahun kemarin.
Drama ini pun juga dibintangi oleh Seo Ji-hye yang mana sebelumnya dikenal lewat berbagai macam judul drama yang sangat terkenal. Misalnya saja drama Black Knight: The Man Who Guards ME, Jealousy Incarnate dan Whisper.
Nam Kyoung-eub pun juga berperan di drama ini. Sebelumnya ia berperan di drama Hotel Del Luna dan Chairman Wang. Namun masih ada yang lainnya juga misalnya aktris Kim Sun-yoing yang dikenal lewat perannya sebagai ibu rumah tangga dan pekerja dalam film When the Camellia Blooms. Ada juga Jang So-yeon yang dikenal lewat drama The Secret Life of My Secretary.
Adanya Hyun Bin dan Son Ye-Jin
Kisah cinta pemeran utamanya ditampilkan dengan sangat apik karena chemistry yang dibangun Hyun Bin dan Son Ye-jin luar biasa hebatnya.
Cinta Lintas Korea
Dalam Crash Landing on Youini, diceritakan kisah percintaan yang unik antara miliuner asal Korea Selatan dengan seorang anak petinggi militer Korea Utara. Drama ini juga banyak menampilkan hal-hal yang sangat unik, seperti misalnya perbedaan kosakata dan kebiasan game slot pulsa Korea Selatan dan Korea Utara lewat interaksi pemain utama drama ini.